Roma Gaet Bintang Muda Argentina
jpnn.com - ROMA - AS Roma mengubah strategi perburuan pemain di bursa transfer. Setelah rajin mengumpulkan para pemain tua, tim berjuluk Giallorossi itu mulai merekrut penggawa muda untuk proyek jangka panjang.
Terbaru, rival sekota Lazio itu berhasil mendapatkan tanda tangan bintang muda Argentina, Ezequiel Ponce dari Newell’Old Boys. Namun, Roma memilih tetap meminjamkan Ponce di Old Boys hingga Desember 2015 mendatang.
“Newell’s Old Boys sudah memastikan bahwa Ezequiel Ponce akan berlabuh di Roma dalam waktu 12 bulan ke depan,” demikian bunyi pernyataan resmi Newell’s sebagaimana dilansir laman Football Italia, Kamis (15/1).
Ponce merupakan salah satu komoditi panas di Argentina dalam beberapa musim terakhir. Striker berusia 17 tahun itu dianggap bakal menjadi bintang besar Argentina di masa mendatang.
Kabarnya, Roma harus mengeluarkan dana sebesar 5 juta Euro atau sekitar Rp 77 miliar (Euro= Rp 15.578). Selain Roma, Ponce juga sempat menjadi bidikan Tottenham Hotspur.(jos/jpnn)
ROMA - AS Roma mengubah strategi perburuan pemain di bursa transfer. Setelah rajin mengumpulkan para pemain tua, tim berjuluk Giallorossi itu mulai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dukung Pertamina Eco Run Fest 2024, PertaLife Insurance Berikan Proteksi untuk Pelari
- Skuad Thailand di Piala AFF 2024, 4 Nama Kondang Absen
- Daftar Harga Tiket Indonesia Masters 2025, Mulai Rp 90 Ribu
- Michelle Elizabeth Surjaputra Resmi Pimpin FTI DKI Jakarta 2024-2028
- Piala AFF 2024, Timnas Indonesia tidak Berkandang di SUGBK
- Menpora Dito Lepas Peserta SSEAYP ke-48, Ini Pesan yang Disampaikan!