Rombongan Jemaah Haji Kepala Suku Papua, Berdoa Indonesia Jadi Lebih Baik
Meski demikian, melalui yayasannya, Ustad Fadlan masih harus menyedia dana untuk biaya hidup semua anggota rombongan, selama perjalanan. Per orang setidaknya Rp10 juta.
Di antara kepala suku itu, ada yang baru memeluk Islam tahun ini. Mereka menjadi mualaf setelah ditemui Ustad Fadlan.
"Ada yang baru ditemui seminggu sudah tertarik untuk bersyahadat. Tapi ada juga yang perlu ditemui beberapa kali, sampai berbulan-bulan," kata Ustad Fadlan.
Ustad Fadlan meyakinkan mereka, bahwa meskipun mereka tidak bisa melihat Tuhan, tapi mereka diyakinkan bahwa Tuhan selalu melihat, mengawasi keseharian mereka.
Dan memberi mereka kehidupan melalui rahmat dan rezeki yang paling besar berupa panca indera. "Mereka tahu saya Islam ketika mendatangi mereka," kata Ustad Fadlan.
Semua mereka baru pertama kali ini berhaji. Di antara mereka ada yang baru menjadi mualaf lima bulan lalu.
Mereka akan pulang ke Indonesia pada tanggal 11 September 2017. Juga naik pesawat Saudia, perusahaan penerbangan milik pemerintah Saudi Arabia. (zam)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408