Rombongan Peziarah Kecelakaan di Bandung Barat, Banyak yang Meninggal, Innalillahi

jpnn.com, BANDUNG BARAT - Rombongan peziarah menggunakan sebuah truk mengalami kecelakaan di Jalan Kampung Leuwibudah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Jumat.
Insiden itu mengakibatkan lima orang meninggal dunia dan sejumlah lainnya luka-luka.
"Kejadian kecelakaan tunggal pada pukul 00.30 WIB, truk bernomor D-8304-WE yang dikemudikan oleh inisial RI (61)," kata Kasatlantas Polres Cimahi AKP Sudirianto di Bandung Barat, Jumat.
Sudirianto menjelaskan bahwa pengemudi saat kecelakaan terjadi tengah membawa 28 orang seusai melakukan ziarah dari Kabupaten Cianjur.
Kelima korban meninggal tersebut merupakan seluruh penumpang, yakni Uhin (28), Sifa (23), Lia (17), Ayim (50), dan Alif (17), seluruhnya merupakan warga Kabupaten Bandung Barat.
Sesuai dengan hasil olah TKP sementara, peristiwa kecelakaan itu berawal saat truk berisi rombongan peziarah melaju dari arah Cianjur hendak pulang menuju Bandung Barat.
Truk tersebut diduga hilang kendali sehingga seluruh penumpang terguling dan terlempar hingga tergeletak di jalan raya.
"Kendaraan tersebut hilang kendali sehingga mengakibatkan korban. Lima korban meninggal dunia, kemudian tiga orang luka berat dan 20 luka ringan," kata dia.
Rombongan peziarah menggunakan sebuah truk mengalami kecelakaan di Jalan Kampung Leuwibudah, Kabupaten Bandung Barat, Jumat.
- Wamen Veronica Tan Minta Dokter Cabul Priguna Dihukum Maksimal
- Retakan di Tanjakan Trangkil Gunungpati Semarang, Beton Menyembul Picu Kecelakaan
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Toyota Hiace Tabrak Truk di Aceh Timur, 1 Tewas
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret