Romi Cs Minta KPK Kawal Muktamar Islah

jpnn.com - JAKARTA -- Partai Persatuan Pembangunan meminta Komisi Pemberantasan Korupsi turut mengawasi potensi politik uang saat Muktamar Islah PPP yang rencananya digelar April 2016.
Wakil Sekretaris Jenderal PPP hasil Muktamar Bandung Hasan Husaeri mengatakan, mereka tak ingin dalam pelaksanaan muktamar terjadi praktik politik uang. "Iya, jangan sampai ada money politik," tegas Hasan di markas KPK, Jumat (4/)3.
Karenanya, ia mengatakan, Pelaksana Harian Ketua Umum PPP hasil Muktamar Bandung Emron Pangkapi dan Sekjen PPP Romahurmuziy, membuat surat kepada pimpinan KPK agar bisa melakukan supervisi pelaksanaan muktamar.
"Tergantung KPK nanti. Apakah nanti mereka hadir dan sebagian melihat arena muktamar supaya jangan sampai ada money politic," ujar dia.
Mereka pun siap membuka akses. Termasuk kepada awak media. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kasus Oknum TNI AL Bunuh Juwita, 4 Saksi Dilindungi LPSK
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Gastroskopi, Prosedur Minimal Invasif untuk Mengatasi Gangguan Pencernaan
- Begini Tanggapan Wamenaker Soal Ramai Demo Mitra Grab
- Kunker ke Kalteng, Menhut Ungkap Pesan Prabowo Terkait Revitalisasi Usaha Kehutanan
- Ismahi Gelar Diskusi Publik Tentang Dominus Litis Dalam RUU KUHAP