Romi Cs Minta KPK Kawal Muktamar Islah
jpnn.com - JAKARTA -- Partai Persatuan Pembangunan meminta Komisi Pemberantasan Korupsi turut mengawasi potensi politik uang saat Muktamar Islah PPP yang rencananya digelar April 2016.
Wakil Sekretaris Jenderal PPP hasil Muktamar Bandung Hasan Husaeri mengatakan, mereka tak ingin dalam pelaksanaan muktamar terjadi praktik politik uang. "Iya, jangan sampai ada money politik," tegas Hasan di markas KPK, Jumat (4/)3.
Karenanya, ia mengatakan, Pelaksana Harian Ketua Umum PPP hasil Muktamar Bandung Emron Pangkapi dan Sekjen PPP Romahurmuziy, membuat surat kepada pimpinan KPK agar bisa melakukan supervisi pelaksanaan muktamar.
"Tergantung KPK nanti. Apakah nanti mereka hadir dan sebagian melihat arena muktamar supaya jangan sampai ada money politic," ujar dia.
Mereka pun siap membuka akses. Termasuk kepada awak media. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Mendikdasmen Beri Sinyal Ada Regulasi Baru Penempatan Guru PPPK, Hamdalah
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul