Romo Syafi'i dan Tengku Zulkarnain Bicara soal 6 Laskar FPI

Romo Syafi'i dan Tengku Zulkarnain Bicara soal 6 Laskar FPI
Romo Syafi'i dan Tengku Zulkarnain. Foto tangkapan layar YouTube

Keanehan lainnya, saat pemulangan jenazah, keluarga korban tidak diizinkan melihat dan hanya diminta satu orang perwakilan.

Kemudian ada dua ambulans yang berangkatnya cukup lama. Sementara ambulans satu sampai empat sudah jalan.

"Saya dan keluarga korban sampai bertanya mengapa ambulans kelima dan keenam tidak datang-datang. Sedangkan ambulan pertama sampai keempat sudah lama jalan ke Petamburan. Setelah ditanyakan pengacara, baru ambulansnya dipanggil," terangnya.

Romo Syafi'i menjelaskan alasan mengapa dia dan Fadli Zon ikut mengawal keluarga korban karena mereka meminta bantuan.

Sebab, kata politikus asal Sumut itu, keinginan keluarga korban untuk membawa pulang jenazah seperti dihalangi.

"Waktu itu saya yang mengawal di rumah sakit sampai enam jenazah dipulangkan. Sedangkan Fadli Zon mengawal mobil jenazah satu sampai empat ke Petamburan," tuturnya.

Baik Tengku Zulkarnain maupun Romo Syafi'i berharap kasus ini bsa terbuka setransparan mungkin.

Jangan sampai kasus penembakan mati enam Laskar FPI ini tenggelam tanpa ada penyelesaian. (esy/jpnn)

Romo Syafi'i dan Tengku Zulkarnain menyampaikan pendapatnya soal penanganan kasus tewasnya enam Laskar FPI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News