Romy Mengeklaim Cuma Nama Sandi yang Disebut Dalam Rapat Ketum Partai Pendukung Ganjar

Romy melanjutkan hasil perjumpaan ketua umum parpol pendukung Ganjar lainnya ialah menyepakati soal pertemuan reguler.
Nantinya, sosok cawapres pendamping Ganjar akan diputuskan bersama para ketum dalam pertemuan reguler tersebut.
"Tentu ini dilakukan dengan mencermati kondisi politik mutakhir. Termasuk para ketua umum tetap membuka kemungkinan bergabungnya partai-partai lain yang belum memutuskan atau barangkali berubah pikiran," ungkapnya.
Menurut Romy, mengacu pembahasan ketua umum sebelumnya jelas menandakan bahwa PPP tidak akan membangun poros baru menyambut Pilpres 2024.
"PPP dengan demikian, saat ini tidak dalam posisi mempertimbangkan adanya poros atau koalisi baru, karena dukungan PPP kepada Mas Ganjar didasarkan atas kelanjutan koalisi Ganjar-Taj Yasin Maimoen Zubair di Jawa Tengah," ungkap dia. (ast/jpnn)
Nama Sandiaga Uno menjadi satu-satunya yang disebut dalam rapat ketua umum partai pendukung Ganjar Pranowo untuk dijadikan sebagai cawapres.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Aristo Setiawan
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Pesan Mardiono Saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan & Bangka Belitung
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Konon, Kader di Tingkat Bawah Meminta Megawati Jadi Ketum PDIP saat Kongres
- Megawati Tonton Teater di GKJ, Menterinya Prabowo Ikut Hadir
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Ganjar Khawatir Ada Matahari Kembar