Ronaldo
Oleh: Dhimam Abror Djuraid
Kamis, 05 Januari 2023 – 18:00 WIB

Cristiano Ronaldo resmi bergabung klub Arab Saudi, AL Nassr. Foto: REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dia meninggalkan lapangan sambil menangis. Dia bahkan tidak mau bersalaman dengan pemain lawan maupun dengan kawan-kawannya sendiri.
Layar telah diturunkan, dan panggung Ronaldo sudah redup. Itulah komentar hampir semua orang.
Ronaldo harus segera mencari klub baru setelah Piala Dunia kalau tidak mau menjadi pengangguran.
Ronaldo ingin bermain di klub yang berkompetisi di Liga Champions. Akan tetapi, tidak ada tawaran yang datang.
Banyak klub top Eropa yang menolaknya karena dia dianggap sebagai pengganggu.
Ronaldo punya ide lain. Dia menolak menyerah, dan tetap bertekad merebut perhatian dunia untuknya.
Diam-diam, dia berunding dengan klub Al-Nassr dari Arab Saudi.
Ketika berita itu mulai bocor banyak orang mencibir dan menertawakannya.
Satu-satunya pesaing Messi ialah Ronaldo. Panggung Piala Dunia membuktikan bahwa Messi bersinar dan Ronaldo habis.
BERITA TERKAIT
- Reaksi Patrick Kluivert Setelah Timnas U-17 Indonesia Tembus Piala Dunia
- Ancelotti Sebut Mbappe Punya Kesempatan Menyamai Rekor Ronaldo di Real Madrid
- Nick Kuipers Takjub dengan Atmosfer GBK, Nostalgia dengan Liga Belanda
- Kans Indonesia ke Piala Dunia, Jay Idzes: Hanya Soal Waktu
- Timnas Indonesia Dinilai tak Pantas Bermain di Piala Dunia 2026
- Kualifikasi Piala Dunia: Tanpa Messi, Argentina Hajar Brasil 4-1