Ronaldo: Brasil Sudah Kembali
Selasa, 02 Juli 2013 – 19:24 WIB

Ronaldo: Brasil Sudah Kembali
BRASILIA - Keberhasilan Timnas Brasil merebut gelar juara Piala Konfederasi membuncahkan kebahagiaan semua warganya. Ronaldo pun turut senang dengan kesuksesan itu. Mantan striker andalan Timnas Brasil tersebut mengatakan, capaian itu menjadi bukti bahwa Selecao, julukan Brasil telah kembali.
“Hasil yang bagus untuk Brasil. Untuk gelar juara dan untuk cara mereka bermain di final. Mereka melakukan hal yang luar biasa sepanjang turnamen. Brazil telah kembali. Kami mengirimkan pesan ke dunia,” terang Ronaldo seperti dilansir laman Football Espana, Selasa (2/7).
Baca Juga:
Pemain yang menjadi pahlawan ketika Brasil merengkuh trofi Piala Dunia 2002 tersebut menambahkan, hasil tersebut setidaknya bisa menghapus catatan buruk Thiago Silva dkk sebelum turnamen.
Sekaligus, mengembalikan kepercayaan warga Brazil terhadap peluang Silva dkk di Piala Dunia 2014 mendatang. Sebab, sebelum turnamen, pelatih Luiz Felipe Scolari terus menuai kritik karena dianggap tidak bisa memberikan sentuhan maut pada tim racikannya.
BRASILIA - Keberhasilan Timnas Brasil merebut gelar juara Piala Konfederasi membuncahkan kebahagiaan semua warganya. Ronaldo pun turut senang dengan
BERITA TERKAIT
- Persib Melumat Semen Padang 4 - 1, Pelatih Bojan Hodak Bilang Begini
- Resmi Jadi WNI, Emil Audero, Joey Mathijs, dan Dean Ruben Terlihat Semringah
- 3 Pemain Kepercayaan STY yang Tak Dipanggil Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia
- Pirelli Akan Menggantikan Michelin di MotoGP Mulai 2027
- Ternyata Ini Fokus Semen Padang saat Jumpa Persib Bandung
- Perjuangan Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua Indian Wells, Tantangan Baru Menanti