Ronaldo Dianggap Pemain dari Planet Lain
jpnn.com - MADRID - Performa Cristiano Ronaldo bersama Real Madrid musim ini membuat banyak pihak berdecak kagum. Pasalnya, Ronaldo terus saja mencetak gol di semua laga yang diikuti Madrid.
Terbaru, Ronaldo berhasil mencetak hat-trick ketika Madrid menekuk Athletic Bilbao dengan skor 5-0 akhir pekan lalu.
Dengan catatan itu, Ronaldo sudah membukukan 13 gol hanya dalam enam laga La Liga musim ini. Ronaldo pun kini kokoh di puncak topskor lima liga besar Benua Biru, julukan Eropa.
“Ronaldo berasal dari planet lain. Dia benar-benar pemain yang berada dalam level lain. Dia mungkin memang dari planet lain,” terang gelandang Bilbao, Ander Iturraspe di laman Goal, Selasa (7/10).
Pujian untuk Ronaldo memang mengalir deras sepanjang musim ini. Sebelumnya, pelatih Madrid, Carlo Ancelotti juga tak sungkan menyanjung megabintang berjuluk CR7 itu.
Bagi Ancelotti, Ronaldo adalah sosok yang tepat untuk menggondol Ballon d’Or alias gelar pemain terbaik dunia tahun ini. (jos/jpnn)
MADRID - Performa Cristiano Ronaldo bersama Real Madrid musim ini membuat banyak pihak berdecak kagum. Pasalnya, Ronaldo terus saja mencetak gol
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini
- Liga 1: Persib Gagal Raih 3 Poin di Kandang PSBS, Bojan Hodak Sentil Kinerja Wasit
- PSS Sleman Vs Persebaya 3-0 di Babak Pertama, Persib Belum Terkalahkan
- Live Streaming PSS Sleman Vs Persebaya: Misterius
- Van Dijk: Patrick Kluivert Pelatih Tenang, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia