Ronaldo Istirahat, Sahin Debut Starter
Kamis, 24 November 2011 – 04:40 WIB
"Dia telah bekerja dengan sangat keras dan adalah normal apabila dia mendapatkan libur. Kami sudah berbicara sebelum pertandingan dan saya bilang kepadanya kami tidak akan kehilangan pertandingan ini dan saya berencana memainkannya selama 45 menit di babak kedua kalau kami mengalami kebuntuan selama 45 menit pertama," lanjut Mourinho.
Baca Juga:
Ternyata Real tampil brilian dan Ronaldo tidak perlu turun lapangan. "Ketika kami mencetak gol pertama, dia bicara kepada saya, tampaknya dia tahu tidak akan bermain," jelas mantan pelatih Inter Milan itu.
Di sisi lain, bagi Sahin, ini kesempatan yang menyenangkan. "Ini hari yang penting bagi saya karena telah bermain selama 90 menit untuk kali pertama setelah enam bulan," terang Sahin.
Ya, selama ini dia mengalami cedera lutut yang memaksanya cedera sejak awal musim. Sepanjang musim ini, baru sekali dia diturunkan, yakni sebagai pengganti saat Real membantai Osasuna 7-1 (6/11).
KEBIJAKAN rotasi diambil entrenador Real Madrid Jose Mourinho ketika menjamu Dinamo Zagreb. Sebab, Real sudah memastikan tiket lolos ke babak 16
BERITA TERKAIT
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera