Ronaldo Kian Dekat Salip Rekor Raul Gonzalez

jpnn.com - MADRID- Cristiano Ronaldo nampaknya akan menegaskan statusnya sebagai topskor sepanjang masa Real Madrid. Tambahan satu gol ketika Madrid menekuk Rayo Vallecano membuat Ronaldo kini mengoleksi 300 gol.
Megabintang berjuluk CR7 itu kini berada di posisi ketiga daftar pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Madrid. Kans Ronaldo menduduki posisi kedua masih terbuka lebar karena hanya terpaut lima gol dari Alfredo Di Stefano.
Pemain asal Portugal itu bahkan berpeluang besar menggeser Raul Gonzalez sebagai topskor sepanjang masa Madrid. Total, Raul sudah mengoleksi 323 gol selama membela Madrid.
Kans semakin besar jika menilik rasio gol Ronaldo. Dengan 300 gol selama enam musim, Ronaldo kini memiliki rasio 1,04 gol tiap laga. Hebatnya, 300 gol itu dicetak hanya dari 288 pertandingan.
Sementara, Raul mencetak 323 gol dari 741 pertandingan selama 16 tahun membela Madrid. Artinya, mantan kapten timnas Spanyol itu hanya memiliki rasio sebesar 0,44 gol tiap laga. (jos/jpnn)
MADRID- Cristiano Ronaldo nampaknya akan menegaskan statusnya sebagai topskor sepanjang masa Real Madrid. Tambahan satu gol ketika Madrid menekuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025