Rooney Tetap Rendah Hati
Sabtu, 03 November 2012 – 10:01 WIB

Rooney Tetap Rendah Hati
NAMA besar dan harta melimpah tidak membuat bomber United Wayne Rooney bergaya hidup mewah. Buktinya, untuk urusan pilihan rumah sakit tempat istrinya Coleen Rooney melahirkan anak keduanya, dia tidak memilih rumah sakit mewah. Justru dia kembali memilih rumah sakit umum sebagai tempat kelahiran anaknya. Rooney baru awal Oktober lalu mengumumkan kepada publik bahwa keluarganya kini sedang menantikan putra kedua. Saat ini Coleen tengah mengandung satu bulan. Nah, karena baru mengandung sebulan, hingga saat ini masih belum diketahui jenis kelamin jabang bayi yang ada di kandungan Coleen.
Rooney memilih membawa istrinya menjalani proses persalinan di sebuah rumah sakit khusus wanita di Liverpool. Di rumah sakit umuj itu Coleen juga melahirkan putra pertamanya, Kai, tiga tahun silam. Kelahiran putra keduanya ini bakal terjadi Mei 2013 mendatang.
Baca Juga:
Sebuah sumber menyebut pasangan yang menikah sejak 2008 silam itu sudah nyaman dengan pelayanan di rumah sakit tersebut. "Dia (Coleen, Red) memiliki pengalaman yang luar biasa ketika melahirkan Kai di sini. Pelayanan rumah sakit yang ramah inilah yang membuatnya datang kembali ke sini," ujar sumber tersebut dikutip dari The Sun.
Baca Juga:
NAMA besar dan harta melimpah tidak membuat bomber United Wayne Rooney bergaya hidup mewah. Buktinya, untuk urusan pilihan rumah sakit tempat istrinya
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah