Rossa Ingin Ajak Liburan Leeteuk 'Super Junior' ke Bali
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Rossa semringah diajak bekerja sama dengan pentolan boyband asal Korea Selatan, Leeteuk Super Junior.
Sebagai hadiah, Rossa mengaku ingin mengajak Leeteuk Super Junior libuarn ke Bali.
"Aku mau ajak dia liburan," kata Rossa usai mengumumkan kolaborasinya dengan Super Junior dalam penandatanganan kerja sama antara SM Entertainment dan Trans Media di Jakarta, Kamis (21/2).
Baca juga: Rossa Kolaborasi Bareng Leeteuk 'Super Junior'
Janda satu anak itu mengungkapkan bahwa Leeteuk Super Junior memang sering datang ke Indonesia, tetapi dia belum pernah pergi ke Bali. Padahal, Bali sering menjadi destinasi wisata para artis Korea.
Kedatangan Leeteuk ke Indonesia kali ini untuk mewakili Super Junior dalam rangka mengumumkan kolaborasinya dengan Rossa. Kolaborasi ini juga merupakan projek pertama dari realisasi kerja sama antara SM Entertainment dengan Trans Media.
Baca juga: Leeteuk 'Super Junior' Diam-diam Kagumi Jokowi
Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh pihak SM dan Trans Media, dengan disaksikan langsung oleh chairman kedua perusahaan, yakni Lee Soo Man dan Chairul Tanjung. Kerja sama tersebut meliputi empat bidang, yakni talent management, produksi konten, digital, dan lifestyle.
Rossa memberikan hadiah untuk Leeteuk Super Junior berupa liburan ke Pulau Dewata, Bali.
- Quadra Pamerkan Motif Menawan di Hall of Wonder, Rossa Takjub
- The Lucky Laki Kolaborasi Bareng King Nassar, Al Ghazali: Sesuatu yang Spesial
- Key dan Minho SHINee Hingga Bernadya Siap Guncang Panggung HUT Transmedia
- Memukau, Melly Goeslaw Buka Konsernya dengan Lagu 'Tak Tahan Lagi'
- Super Junior Perkenalkan Diri dengan Nama Indonesia di Konser, Leeteuk: Saya Kadir
- Film Dokumenter Rossa Tayang di Malaysia dan Singapura