Rossa Ungkap Kondisi BCL dan Noah Usai Ditinggal Ashraf Sinclair

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Rossa mengungkapkan kondisi Bunga Citra Lestari setelah meninggalnya Ashraf Sinclair. Menurutnya, BCL sudah mencoba menguatkan diri atas kepergian sang suami.
"Bunga dan Noah alhamdulilah menguatkan diri. Insyaallah lepas dari sini setelah selesai, langsung dimakamkan," kata Rossa di rumah duka di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Selasa (18/2).
Pelantun lagu Pudar itu lantas mengucapkan belasungkawa untuk Bunga Citra Lestari dan keluarga. Rossa berharap sahabatnya itu diberi kekuatan dan ketabahan atas meninggalnya Ashraf Sinclair.
"Saya dan seluruh teman berduka cita. Semoga Unge (BCL) dan keluarga diberikan kekuatan dan Ashraf diterima amal ibadahnya," ujar Rossa.
Ashraf Sinclair meninggal dunia di MMC Kuningan, Jakarta Selatan pada Selasa (18/2) sekitar pukul 04.00 WIB. Pria 40 tahun itu wafat karena serangan jantung.
Para pelayat terus berdatangan menyampaikan belasungkawa untuk BCL dan keluarga. Saat ini, keluarga besar Ashraf Sinclair masih dalam perjalanan dari Malaysia ke Indonesia.
Jenazah Ashraf Sinclair akan dimakamkan di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat, Selasa (18/2). Kabar tersebut disampaikan pihak keluarga lewat papan pengumuman di depan rumah duka di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. (mg3/jpnn)
Bunga Citra Lestari (BCL) berusaha menguatkan diri lantaran ditinggal suaminya Ashraf Sinclair untuk selama-lamanya.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Ariel NOAH Terlibat, Film Animasi Jumbo Umumkan Jadwal Tayang
- Quadra Pamerkan Motif Menawan di Hall of Wonder, Rossa Takjub
- Pelita Jaya Berambisi Pertahankan Gelar IBL dan Moncer di BCL 2025
- Begini Cara BCL Rayakan Ulang Tahun Pernikahan dengan Tiko Aryawardhana
- The Lucky Laki Kolaborasi Bareng King Nassar, Al Ghazali: Sesuatu yang Spesial
- Bunga Citra Lestari Akhirnya Memulai Kembali