Rossi: Aku akan Merindukanmu, Sic!
Senin, 24 Oktober 2011 – 09:26 WIB

Rossi: Aku akan Merindukanmu, Sic!
VALENTINO Rossi merupakan pembalap yang sangat terpukul dengan kepergian Marco Simoncelli yang tewas di balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (23/10) kemarin.
Dalam akun twitter-nya, The Doctor itu menyatakan bahwa dirinya sangat merindukan Super Sic --begitu dia memanggil Simoncelli-- yang sudah dianggapnya sebagai adiknya sendiri. "Bagiku Sic seperti adik. Sangat kuat di race, sangat manis dalam kehidupan. Aku akan sangat merindukannya." tulis Rossi.
Baca Juga:
Rossi memang wajar sangat kehilangan. Sic merupakan pembalap muda Italia yang direkrut tim San Carlo Gresini Honda. Pemuda ugalan ini disebut-sebut sebagai penerus keperkasaan Italiano di lintasan balap MOtoGP pasca era Rossi.
Dia tewas sesaat setelah kecelakaan di lap kedua setelah motornya jatuh dan langsung ditabrak Colin Edward yang melaju kencang di belakangnya. Saat itu, Rossi sebenarnya juga terlibat dalam insiden namun dia bisa mengambil posisi ke kanan jauh dan harus ke luar lintasan.(fuz/jpnn)
VALENTINO Rossi merupakan pembalap yang sangat terpukul dengan kepergian Marco Simoncelli yang tewas di balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Finis Ketiga di Sprint Race MotoGP Thailand 2025, Bagnaia belum Sepenuhnya Puas
- Liga Spanyol: Girona vs Celta Vigo Berakhir Imbang 2-2
- Rodri Kembali Berlatih Pascacedera Lutut Parah
- Rehan/Gloria Tidak Mau Terbebani dan Pengin Main Lepas di Semifinal German Open 2025
- PSSI Jaga Asa Tembus Piala Dunia 2026 dengan Gelar Acara Doa Bersama di Senayan
- Punya Kenangan Manis di Final Liga 2, PSBS Biak Percaya Diri Lawan Semen Padang