Rossi Bebas Hambatan
Tercepat dalam Sesi Latihan MotoGP Australia
Sabtu, 17 Oktober 2009 – 05:03 WIB

Foto: MotoGP.com
Yang melegakan bagi Rossi, dia tak lagi merasakan masalah grip pada ban belakang. Problem itu membuat dia kesulitan pada lomba sebelumnya di Sirkuit Estoril, Portugal. "Motor terasa konstan dengan semua jenis ban, depan atau belakang. Kami meraihnya dengan cara yang bagus. Ini sangat penting karena waktunya tak banyak," beber Rossi.
Baca Juga:
Jika Rossi merasa nyaman, para pesaing justru mendapatkan masalah. Stoner mengalami masalah pada akselerasi yang biasanya menjadi andalan Ducati. Sementara Lorenzo yang sempat terjatuh terkendala kondisi fisik.
Secara keseluruhan, Stoner tak puas dengan hasil latihan yang dijalaninya. Dia merasa Sirkuit Phillip Island yang sudah dia taklukkan dalam dua tahun terakhir tak bersahabat dengan motornya kali ini. Dia dan timnya harus mencoba beberapa setingan untuk meraih hasil terbaik.
"Masalah ada pada akselerasi ban belakang. Ketika kami mendapatkan salah satu seting yang baik untuk akselerasi, kami malah kesulitan untuk menikung. Besok (hari ini, Red) kami tetap akan mencoba seting untuk ban belakang, supaya kami bisa memasuki kualifikasi dan balapan dengan lebih baik," kata Stoner.
PHILLIP ISLAND- Sinyal positif didapatkan Valentino Rossi dalam upaya melanggengkan posisinya di puncak klasemen pembalap MotoGP 2009. Pembalap Fiat
BERITA TERKAIT
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah