Rossi Disarankan Segera Operasi
Minggu, 26 September 2010 – 04:04 WIB

Rossi Disarankan Segera Operasi
OPERASI cedera bahu yang dibutuhkan Valentino Rossi sudah demikian mendesak. Mantan juara dunia kelas 500 cc, Wayne Gardner, menyarankan agar Rossi tak perlu menunggu lama lagi untuk naik meja operasi. Menurutnya, Rossi tak perlu melihat kemungkinan setelah tiga seri ke depan. "Setelah melihat bagaimana kesulitannya pada balapan Minggu lalu, Rossi sebaiknya tak usah tampil di seri-seri tersisa dan lebih baik menjalani operasi untuk membetulkan bahunya," tulis Garder di situs pribadinya, waynegardnerapproved.com.au.
Setelah finis pada posisi keenam saat balapan pekan lalu di Sirkuit Motorland Aragon, Aragon, Spanyol, Rossi mengakui bahwa kondisi bahulah yang membuat dia meraih hasil terburuk sepanjang musim ini. Karena itu pula, Rossi mengatakan akan segera naik meja operasi setelah melakoni balapan di Jepang, Malaysia, dan Australia. Artinya, Rossi akan melewatkan dua seri terakhir musim ini di Estoril dan Valencia.
Baca Juga:
Namun, Gardner punya pandangan lain. Menurutnya, pembalap Italia itu tak perlu memaksakan diri dengan tampil di tiga seri ke depan, karena lebih baik dia memikirkan karier masa depannya. Sebab musim depan dia sudah bergabung dengan Ducati.
Baca Juga:
OPERASI cedera bahu yang dibutuhkan Valentino Rossi sudah demikian mendesak. Mantan juara dunia kelas 500 cc, Wayne Gardner, menyarankan agar Rossi
BERITA TERKAIT
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan