Rossi-Pedrosa Sama-Sama Tercepat

Rossi-Pedrosa Sama-Sama Tercepat
Rossi-Pedrosa Sama-Sama Tercepat

jpnn.com - KUALA LUMPUR - Persaingan ketat terjadi pada uji coba MotoGP hari ketiga di sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (28/2). Jagoan Yamaha Factory, Valentino Rossi dan gacoan Repsol Honda, Dani Pedrosa membukukan waktu yang sama sebagai pembalap tercepat.

Keduanya sama-sama menorehkan catatan waktu satu menit 59,999 detik. Namun, Pedrosa melahap lap lebih banyak, yakni 50 lap. Sebaliknya, The Doctor, julukan Rossi hanya melahap 41 lap.

Posisi ketiga dihuni jagoan Ducati, Andrea Dovizioso yang membukukan waktu dua menit 0,067 detik. Sedangkan posisi keempat diduduki pembalap Forward RTR, Aleix Espargaro dengan catatan waktu dua menit 0,101 detik.

Stefan Bradl yang membela panji LCR Honda berada di tempat kelima setelah berhasil membukukan waktu dua menit 0,164 detik. Hasil buruk kembali diterima jagoan Yamaha Factory, Joreg Lorenzo.

Pembalap dengan dua gelar juara dunia itu harus puas berada di urutan ketujuh dengan catatan waktu dua menit 0,619 detik. Itu berarti, Lorenzo belum sekalipun mampu menjadi pemenang selama tiga hari uji coba. (jos/jpnn)

 

Hasil uji coba MotoGP hari ketiga seri Malaysia:

1. Valentino Rossi - Yamaha - 1m59.999s

KUALA LUMPUR - Persaingan ketat terjadi pada uji coba MotoGP hari ketiga di sirkuit Sepang, Malaysia, Jumat (28/2). Jagoan Yamaha Factory, Valentino

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News