Rossi Raih Kemenangan Pertama Musim Ini dengan Manis
jpnn.com - MISANO - Sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi, tampil fantastis di MotoGP San Marino, yang digelar di Sirkuis Misano, Minggu (14/9) malam. Rider Yamaha itu akhirnya untuk pertama kali, membukukan podium pertama musim ini. Rossi pertama, diikuti Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa melengkapi podium.
Idola publik San Marino itu pantas bersuka cita luar biasa, karena kemenangannya terasa manis sebab dilakukan di depan publik yang tulus mencintai Rossi. Rossi yang start di posisi ketiga mampu meraih posisi terdepan di lap keempat usai menyalip Lorenzo yang memegang pole.
Rossi kemudian terlibat balapan dengan Marc Marquez yang binal selalu memepet Rossi. Namun pada lap ke-10, Marquez jatuh dan posisinya melorot. Tanpa Marquez, Rossi hanya menjaga irama dan jaraknya dengan Lorenzo. Sedangkan Marquez hanya finish di urutan ke-15.
Dengan kemenangan ini, berarti Rossi sudah membukukan kemenangan ke-107 sepanjang kariernya. Secara umum, balapan MotoGP tinggal menyisakan 5 seri lagai dan Marquez masih di puncak dengan 289 poin. Rossi dengan kemenangan pertamanya, punya 214. Dani Pedrosa punya 215, sedangkan Lorenzo di posisi keempat dengan 177 poin. (adk/jpnn)
Hasil MotoGP San Marino (10 Besar)
1. Valentino Rossi (Movistar Yamaha)
2. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) + 1,578
3. Dani Pedrosa (Repsol Honda) + 4,276
4. Andrea Dovizioso (Ducati) + 5, 510
5. Andrea Iannone (Pramac) + 11,771
6. Pol Espargaro (Monster Yamaha) + 18,999
7. Bradley Smith (Monster Yamaha) + 23,100
8. Alvaro Bautista (Go&Fun Gresini) + 36,458
9. Cal Crutchlow (Ducati) +38,480
10. Yonny Hernandez (Energy Pramac) + 45, 878
MISANO - Sembilan kali juara dunia, Valentino Rossi, tampil fantastis di MotoGP San Marino, yang digelar di Sirkuis Misano, Minggu (14/9) malam.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- MotoGP 2024 Barcelona, Jorge Martin Sangat Bersemangat Bertarung dengan Bagnaia
- Martin atau Pecco yang Juara Dunia? Ini Kata Para Pembalap
- Kapan Terakhir Timnas Indonesia Mengalahkan Jepang?
- Menjelang Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu Singgung Shin Tae Yong
- Meski Tak Ada Bonus, Marquez Bakal Mati-Matian Demi Ini di MotoGP Barcelona
- Casey Stoner Minta Sprint Dihapus, MotoGP Bukan Balapan Terburu-buru