Rossi tak Sabar Permalukan Marquez
jpnn.com - MILAN - Valentino Rossi dibikin geregetan dengan performa Marc Marquez di balapan MotoGP musim ini. Betapa tidak. Dari lima seri yang sudah dilangsungkan, Marquez selalu mampu menjadi juara.
Sebaliknya, Rossi hanya tiga kali naik podium. Tak heran, Rossi berniat mempermalukan Marquez di balapan seri Mugello akhir pekan mendatang. Kemenangan akan membuat Rossi memelihara peluang juara dunia.
Di sisi lain, jika gagal membendung Marquez, Rossi bakal semakin tercecer di klasemen sementara. Karena itu, Rossi akan menggunakan dukungan fans Italia untuk mewujudkan ambisinya.
“Ini adalah akhir pekan yang spesial. Ini merupakan salah satu seri favorit saya. Saya tak sabar untuk segera membalap,” terang Rossi sebagaimana dilansir laman Crash.
Rossi pernah melakukan one man show di Mugello. Itu terjadi ketika Rossi selalu menang di Mugello pada rentang 2002-2008 silam. Namun, dalam tiga musim terakhir, giliran Jorge Lorenzo yang menang.
“Maksud saya, motor M1 sangat kompetitif di sini. Saya tahu akan sangat sulit untuk mengalahkan Marquez dan Honda. Namun, kami akan terus mencoba,” tegas pembalap berusia 35 tahun itu. (jos/jpnn)
MILAN - Valentino Rossi dibikin geregetan dengan performa Marc Marquez di balapan MotoGP musim ini. Betapa tidak. Dari lima seri yang sudah dilangsungkan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Port FC Depak Pemain Asal Brasil, Bek Persib Ini Tetap Waspada
- Sang Juara Dunia MotoGP 2024 Jajal Motor RS-GP, Bos Aprilia: Bakal Menggila
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK