Rossoneri Beri Garansi Masa Depan Inzaghi
jpnn.com - MILAN- Filippo Inzaghi bisa tetap tenang menjalankan tugasnya sebagai pelatih AC Milan. Pasalnya, manajemen Milan tak akan mendepak pelatih yang karib disapa Pippo itu.
Laman Milan Channel, Rabu (28/1) menulis, Inzaghi tetap akan menukangi Jeremy Menez. Sebelumnya, Inzaghi sempat dikabarkan bakal didepak jika Milan gagal total di Coppa Italia.
Nyatanya, Milan benar-benar gagal di kompetisi kelas dua di Italia tersebut. Itu terjadi setelah Rossoneri, julukan Milan dipaksa mengakui ketangguhan Lazio dengan skor 0-1 pada babak perempat final.
Hasil itu membuat Milan menambah panjang catatan buruk sepanjang 2015. Rival sekota Inter Milan itu hanya mampu memetik satu hasil imbang dan menelan empat kekalahan dalam lima laga.
“Kami bermain baik dalam laga ini. Saya mengatakan pada para pemain bahwa kami tak lagi berada di Coppa Italia. Jadi, mulai Minggu kami akan fokus menuju Eropa melalui Serie A,” terang Inzaghi di laman Rai Sport. (jos/jpnn)
MILAN- Filippo Inzaghi bisa tetap tenang menjalankan tugasnya sebagai pelatih AC Milan. Pasalnya, manajemen Milan tak akan mendepak pelatih yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liverpool Vs Real Madrid: 10 Pemain Absen Termasuk Vinicius
- Indonesia Masters 2025: Ginting Bicara Kenangan
- Banjir Pelatih Asing di Piala AFF 2024, Hanya Ada 1 Lokal
- Luar Biasa! 2 Pemain Non-Pelatnas PBSI Lulus BWF World Tour Finals 2024
- Begini Persiapan Megan C Sutanto Menuju Laga Olimpiade
- Inilah Kontestan BWF World Tour Finals 2024, Ngeri di Tunggal Putra