Rowing Persembahkan Emas Pertama Bagi Indonesia
jpnn.com - DA NANG – Beach rowing mempersembahkan medali emas pertama bagi Indonesia di Asian Beach Games 2016.
Emas dihasilkan Chelsea Carputy yang turun di nomor CW1x di Da Nang, Vietnam, Rabu (28/9). Chelsea membuat catatan waktu tiga menit 40 koma 090 detik.
Sementara Thailand harus puas merebut perak dengan catatan waktu tiga menit 58 koma 607 detik.
“Di beach rowing ini peserta lomba didahului dengan berlari sejauh 50 meter dari darat ke laut kemudian menggunakan perahu rowing berjarak dua kali 300 meter dan kembali berlari ke tepian darat 50 meter ,” ujar HPD Lomba 1 Satlak Prima Hadi Wihardja.
Menurut Hadi, tanda tanda Chelsea mampu memenangkan lomba di nomor ini sudah terlihat ketika ia tampil di semifinal.” Di semifinal Chelsea menglahkan Vietnam,” ujar mantan lifter itu.
Di sisi lain, manajer tim rowing Budiman Setiawan mengaku tidak menduga Chelsea mampu merebut emas.
“Terus terang ini di luar dugaan kami karena nomor ini tidak diprediksi mengingat ada Thailand dan Vietnam yang sudah mempersiapkan diri cukup lama,” ujar Budiman.
”Memang target kita awalnya di nomor CM4X. Kendati demikian peluang menambah emas masih berpeluang masih empat nomor lagi yang dikuti Indonesia,” ujar Budiman.
DA NANG – Beach rowing mempersembahkan medali emas pertama bagi Indonesia di Asian Beach Games 2016. Emas dihasilkan Chelsea Carputy yang turun
- Timnas Indonesia vs Jepang: STY Minta Skuadnya Tampilkan Permainan yang Tak Akan Disesali
- Soal Kans Timnas Indonesia Menang Melawan Jepang, Jay Idzes Jujur Bilang Begini
- Sempat Kalah Lawan Dewa United, Timnas Basket Indonesia Bangkit dengan Gebuk Malaysia
- Shin Tae Yong Berbunga-bunga Menjelang Laga Indonesia vs Jepang, Ini Pemicunya
- Indonesia vs Jepang, Jay Idzes: Kami Punya Kesempatan
- Final Four Livoli Divisi Utama 2024: Tanpa Farhan Halim, Rajawali Pasundan Kalahkan Indomaret Sidoarjo