Roy Hodgson Kaget Belanda Hajar Spanyol 5-1

jpnn.com - MANAUS - Tak ada yang menyangka jika Belanda mampu menekuk Spanyol dengan skor telak 5-1 (1-1) pada laga perdana Grup B Piala Dunia 2014 di Arena Fonte Nova, Salvador, Sabtu (14/6) dini hari WIB.
Pasalnya, kedua tim sebenarnya memiliki kekuatan berimbang. Spanyol bahkan sebenarnya diunggulkan karena berstatus juara bertahan. Selain itu, Spanyol juga memiliki materi pemain yang lebih berpengalaman.
Pelatih timnas Inggris, Roy Hodgson termasuk salah satu pihak yang tak menyangka Belanda bakal menghajar Spanyol dengan skor telak. Hodgson menyampaikan pendapatnya setelah press conference jelang laga Inggris kontra Italia di Manaus.
“Ketika kami meninggalkan hotel, hasilnya masih imbang 1-1. Spanyol bermain baik dan Belanda membutuhkan gol sensasional untuk menyamakan kedudukan,” terang Hodgson di laman Radio 5.
“Jadi, saya terkejut ketika mendengar bahwa skor akhirnya menjadi 5-1,” tegas Hodgson. (jos/jpnn)
MANAUS - Tak ada yang menyangka jika Belanda mampu menekuk Spanyol dengan skor telak 5-1 (1-1) pada laga perdana Grup B Piala Dunia 2014 di Arena
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heri TMJ Juara Batulicin Open 2025, Raih Hadiah Biliar Terbesar di Indonesia
- Kelsey Robinson Masih Belum Bisa Bawa Electric PLN Raih Kemenangan
- Popsivo Polwan Menang, Cek Klasemen Final Four Proliga 2025
- Debut Manis HydroPlus Strikers & MilkLife Shakers Raih Runner-up di JSSL Singapore 7’s 2025
- Legenda Basket Indonesia Saling Sikut Menjelang IBL All Star 2025
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United