Roy Jeconiah Galang Dana Bantu Henry Boomerang
jpnn.com, JAKARTA - Musikus Roy Jeconiah ikut menggalang dana untuk biaya pengobatan Hubert Henry, vokalis Boomerang.
Mantan vokalis Boomerang itu mengatakan dana yang terkumpul sekitar Rp 12 juta rupiah sudah diserahkan kepada keluarga Henry.
"Diwakili adiknya, kami setorkan dua kali, semoga makin banyak rekan-rekan musisi dan penyanyi yang menggalang dana untuk Hubert Henry," kata Roy Jeconiah kepada JPNN.com, Jumat (16/4).
Pelantun Pelangi itu menyetujui pemberian royalti kepada Henry Boomerang.
Akan tetapi, hitungan royalti yang dipegang Log Zhelebour baru akan keluar enam bulan lagi.
"Kalau sekarang diambil nanti hitungannya malah utang ke Pak Log. Kami berharap dengan banyak penggalangan dana, semoga biaya rumah sakit bisa tertutupi," jelasnya.
Roy Jeconiah mengatakan belum sempat menengok Henry Boomerang yang kritis akibat pecah pembuluh darah syaraf otak di Surabaya.
Sebab, dirinya masih berada di Jakarta lantaran kesibukan.
Musikus Roy Jeconiah ikut menggalang dana untuk biaya pengobatan Hubert Henry, vokalis Boomerang.
- Wakil Rakyat Menyoroti Mekanisme Pembayaran Gaji PPPK
- PDAM Surya Sembada Surabaya Sebut Dampak Perubahan Iklim Pengaruhi Debit Sumber Air
- Survei: PDIP Partai Favorit Pilihan Perempuan di Kota Surabaya
- Eri Cahyadi Peringatkan ASN Kota Surabaya, Tolong Disimak
- Sebegini Jumlah Honorer pada Jabatan Tak Sesuai Aturan di 5 Daerah di Jatim
- Nanti Sore, Timnas U-20 Indonesia Bakal Berkeliling Kota Surabaya