Roy Kiyoshi Lebih Nyaman Dipanggil Dedek

Roy Kiyoshi Lebih Nyaman Dipanggil Dedek
Roy Kiyoshi. Foto Dedi Yondra/JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Paranormal sekaligus pembawa acara, Roy Kiyoshi ternyata punya panggilan favorit. Saat ditemui di Hard Rock Cafe, Jakarta, Selasa (24/9), dia mengaku lebih suka dipanggil 'Dedek'.

Alasan Roy senang disapa dengan panggilan Dedek karena menurutnya itu terdengar lebih akrab.

"Kalau Dedek kesannya jadi kayak lebih dekat, lebih nyaman, enggak ada batas antara kamu dan Roy Kiyoshi," kata.

Pengisi acara Karma itu menyebut tidak nyaman dengan panggilan yang disematkan beberapa orang. Selama ini dia kerap disapa dengan sebutan Koko.

Meski berarti kakak dalam bahasa Tiongkok, namun dia kurang nyaman.

"Kalau Koko itu kesannya kayak Koko-koko Glodok, tahu enggak sih," ujar Roy lantas tersenyum.

Seperti diketahui, Roy Kiyoshi sempat mengunggah video untuk penggemar. Dalam video itu dia mengungkapkan bahwa dirinya lebih senang dipanggil Dedek.(mg3/jpnn)


Roy Kiyoshi mengungkapkan mengapa dia lebih suka dipanggil dedek ketimbang dibanding koko.


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News