Roy Siap Mediasi Exco PSSI

Roy Siap Mediasi Exco PSSI
Roy Siap Mediasi Exco PSSI
JAKARTA-Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang digelar di Jakarta 17 Maret lalu memang menjadi penanda berakhirnya dualisme sepak bola Nasional. Namun, masih ada riak kecil terkait skorsing yang dilakukan kepada enam executive committee (Exco) setelah pertemuan pasca kongres di tutup tersebut.

Melihat kondisi ini, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo berharap ke-15 Exco yang telah dipilih bisa solid. Dia tidak ingin kejadian perpecahan di Exco seperti yang sudah-sudah kembali terulang.

"Mereka saya harap bersatu. Jangan lagi ada perpecahan, jangan seperti dulu lagi," katanya saat ditemui di kantor Menpora, kemarin (18/3).

Enam Exco yang sebelumnya diskorsing itu juga walkout saat kongres, yakni Farid Rahman, Sihar Sitorus, Tuty Dau, Mawardi Nurdin, Bob Hippy, dan Widodo Santoso.

JAKARTA-Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang digelar di Jakarta 17 Maret lalu memang menjadi penanda berakhirnya dualisme sepak bola Nasional. Namun,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News