Roy Suryo: Anggota Dewan kok Setiap Malam Nongol di TV
jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Roy Suryo menyindir pedas sejumlah anggota dewan dari kalangan artis, yang terlihat tak serius melakoni perannya di DPR.
Menurut Roy, ada beberapa anggota DPR yang tidak mau meninggalkan keartisannya saat menjadi wakil rakyat. "Banyak artis enggak bisa meninggalkan keartisannya. Katanya anggota dewan, tapi setiap malam nongol di tv," ujar Roy dalam sebuah diskusi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (21/7).
Politikus PDI Perjuangan, Masinton Pasaribu yang hadir di tempat sama, sempat mempertanyakan siapa figur yang dimaksud oleh Roy. Namun mantan Menteri Olahraga dan Pemuda (Menpora) itu tak menjabarkan dengan pasti.
"Siapa?" tanya Masinton. "Sepertinya semua tahu yah orangnya hahaha," jawab Roy dengan tawa.
Meski demikian lanjut Roy, tidak semua artis yang menjadi anggota DPR bermental seperti itu. Tak sedikit pula yang terbilang sukses, serta mampu meninggalkan keartisannya demi kepentingan rakyat.
"Ada juga artis yang ketika menjadi anggota dewan meninggalkan keartisannya. Sebut aja misal Tantowi Yahya yang sekarang jadi duta besar untuk New Zealand. Beliau saya apresiasi punya kemauan besar bahkan sempat menjadi ketua komisi. Ada juga Dede Yusuf," pungkasnya. (sat/jpc)
Roy Suryo prihatin, masih banyak anggota dewan dari kalangan artis yang tak bisa meninggalkan keartisannya.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Reza Indragiri Adukan Fufufafa & Mobil Esemka ke Lapor Mas Wapres Gibran, Ini yang Terjadi
- FPMI Lakukan Uji Materi UU MD3, Usulkan Masa Jabatan Legislator 2 Periode Saja
- Anggota DPRD Kota Bogor Gerilya di Masa Reses, Prioritaskan Aspirasi Masyarakat
- Paling Pedas
- Palsukan Ijazah, Anggota Dewan Ini Jadi Tersangka
- Si Rambut Kucir Bubarkan Diskusi FTA, Refly Harun Singgung Konspirasi dan Pengalihan Isu Fufufafa