Royalti Ekspor Timah Dituding Banyak Menguap
Jumat, 08 Maret 2013 – 08:04 WIB

Royalti Ekspor Timah Dituding Banyak Menguap
Ismiryadi sendiri mensinyalir, praktik-praktik ekspor timah ilegal tersebut banyak dilakukan di luar Provinsi Bangka Belitung sebagai daerah penghasil, untuk menghindari pembayaran royalti kepada negara.
"Bagi kami pemerintah daerah, terutama daerah penghasil konsekuensi dari tambang itu adalah royalti. Karena masih banyak pengusaha-pengusaha nakal yang kirim via Jakarta maupun Surabaya dan tidak membayarkan royalti di daerah penghasil. Dalam hal ini kami dirugikan dan saya mengatakan berdasarkan data dan itu sering mereka kirim dari Bangka ke Jakarta," ungkapnya.
Hal senada juga diungkapkan Direktur Eksekutif Indonesian Resources Studies (IRESS) Marwan Batubara yang mendesak pemerintah untuk segera menindak oknum aparat serta pengusaha nakal yang terlibat dalam praktik penyelundupan timah di Provinsi Bangka Belitung.
Menurut Marwan, praktik-praktik penyelundupan timah untuk menghindari pembayaran royalti ekspor ke negara maupun daerah penghasil merupakan penyakit lama yang hingga kini belum bisa diberantas oleh pemerintah.
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bangka Belitung, Ismiryadi mensinyalir negara banyak kehilangan pendapatan atas royalti
BERITA TERKAIT
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 19 April 2025: Tetap Stabil di Rp 1,965 Juta Per Gram
- BPKH Catat Kinerja Positif 2024, Indra Gunawan: Lampaui Target Dana Kelolaan
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Stabil
- Keren! Plywood dan Blockboard Asal Temanggung Rambah Pasar Jepang dan Korea Selatan
- Pelindo Batasi Kontainer yang Masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok