Rp 2,3 Triliun Masuk ke Jakarta Sepanjang Januari
jpnn.com, JAKARTA - Hingga awal Februari, nilai investasi yang masuk ke kas daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk tahun ini mencapai Rp 2,3 triliun.
"Kalau dari 1 Februari kemarin sudah ada Rp 2,3 triliun dari target kita Rp 55 triliun tahun ini," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) DKI Jakarta Edy Junaedi, Kamis (16/3).
Menurut Edy, sektor jasa di ibu kota seperti perhotelan dan pariwisata menjadi incaran utama para investor. Sebab untuk sektor industri, lahan di Jakarta sudah tidak memungkinkan.
"Industri sudah tidak mungkin dilirik. Karena sudah tidak ada lahan," ujarnya.
Ia mengungkapkan, dana investasi yang menjadi target Pemprov DKI Jakarta yakni Penanaman Modal Asing (PMA).
"PMA yang kita kejar. Lebih banyak di asing," tandasnya. (dil/jpnn)
Hingga awal Februari, nilai investasi yang masuk ke kas daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI untuk tahun ini mencapai Rp 2,3 triliun.
Redaktur & Reporter : Adil
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Perekonomian Ungkap Potensi Baru Dukungan Transisi Energi untuk Indonesia
- Tokoh Masyarakat Banten Minta PSN PIK 2 Jangan Dipolitisasi
- Dorong Laju Investasi di Ngawi, Bea Cukai Menerbitkan Izin Fasilitas Kawasan Berikat
- Pemkot Kupang Dorong Kemudahan Investasi untuk Penyerapan Tenaga Kerja