RS Bhayangkara Moh Hasan Palembang menjadi Rujukan Pemeriksaan Kesehatan Bacaleg
jpnn.com - PALEMBANG - Rumah Sakti Bhayangkara Mohamad Hasan Palembang, Sumatera Selatan, menjadi rujukan pemeriksaan kesehatan para bakal calon legislatif (bacaleg) untuk Pemilu 2024.
Kepala RS Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang AKBP dr. Wahono Edhi Prastowo mengungkapkan bahwa pemeriksaan kesehatan bacaleg sudah dilaksanakan sebelum Lebaran.
"Pemeriksaan sudah dilakukan sebelum Idulfitri kemarin," ungkap Wahono, Jumat (28/4).
Sementara itu, pantauan JPNN di RS Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang, terlihat para bacaleg sudah mulai berdatangan ke lokasi sejak pagi.
"Pemeriksaan kesehatan meliputi fisik luar dalam, pemeriksaan urine terkait narkoba dan pemeriksaan kesehatan rohani dari dokter psikiater," ungkap Wahono.
Dia menjelaskan dalam melayani pemeriksaan kesehatan bacaleg, RS Bhayangkar Mohammad Hasan Palembang mengerahkan beberapa dokter spesialis.
Misalnya, dokter spesialis kejiwaan, dokter patologi klinik untuk pemeriksaan laboratorium, dokter spesialis THT, dokter spesialis mata, dokter kandungan khusus bacaleg perempuan, dokter spesialis penyakit dalam dan dokter umum.
"Untuk biaya pemeriksaan kesehatan kepada bacaleg ini dikenakan biaya Rp 580 ribu. Kami sudah survei di beberapa rumah sakit, Rumah Sakit Bhayangkara yang paling murah dibandingkan dengan rumah sakit yang lain," paparnya.
RS Bhayangkara Mohammad Hasan Palembang menjadi rujukan pemeriksaan kesehatan bacaleg untuk Pemilu 2024.
- Blusukan di Bandung, Kaesang Dialog dengan Pasien Pusat Kesehatan Gratis
- Menjelang Pelantikan Prabowo-Gibran, MUI Keluarkan 3 Seruan Penting
- Caleg Gagal, Kartono Banting Setir Jadi Kurir 45 Kg Sabu-sabu di Rohil
- 2 Daerah ini Paling Rawan Terjadi Pelanggaran Netralitas ASN
- 19 Anggota DPR Terpilih Mundur Demi Maju Pilkada 2024
- SBY Sebut Prabowo Punya Program Tepat Sasaran