RSKO Nyatakan Raffi Positif Pakai Stimulan
Senin, 18 Februari 2013 – 12:40 WIB
JAKARTA - Hasil pemeriksaan Raffi Ahmad di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur telah keluar. RSKO pun menyatakan artis dan presenter muda ini positif menggunakan stimulan. "Hasil pemeriksaan ini (RSKO), sama dengan hasil pemeriksaan tim rehabilitasi BNN," terang Deputi Rehab BNN dr Kusman dalam jumpa pers di Kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur, siang ini (18/2).
Dikatakannya, BNN sengaja minta pemeriksaan RSKO agar masyarakat paham semua dilakukan secara objektif. "Karena itu kita minta secon opinion agar hasilnya objektif. Dan yang diperiksa tidak hanya fisik tapi kejiwaan juga," tuturnya. "Dan ada pola penggunaan zat stimulan yang memiliki kecenderungan berlanjut ke aspek sosial dan pekerjaannya (Raffi)," tambah Kusman.
Baca Juga:
Lanjutnya, hasil pemeriksaan di RSKO langsung diberikan kepada penyidik BNN. "Jadi kalau ada yang mengaku memegang data (hasil pemeriksaan) selain penyidik BNN, itu tidak. Benar," tutup Kusman. (ian/jpnn)
JAKARTA - Hasil pemeriksaan Raffi Ahmad di Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) Cibubur telah keluar. RSKO pun menyatakan artis dan presenter muda
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- GMNI Tangerang Desak Pemkab Tangerang Segera Bongkar Pagar Bambu di Pantura
- Senator asal NTB Minta Himbara Fleksibel & Permudah Masyarakat dalam Pengajuan Kredit Perbankan
- KPK Sita 3 Unit Bangunan & Tanah Senilai Rp 8,1 Miliar terkait Kasus Dana Hibah Jatim
- Wamentrans Viva Yoga Dorong Dokter Hewan Terlibat di Program Makan Bergizi Gratis
- Tak Hadiri Penetapan KPU, Gubernur-Wagub Kalsel Terpilih Sampaikan Permohonan Maaf
- Dewan Pakar BPIP Apresiasi Komitmen Menlu Sugiono Jalankan Diplomasi Pancasila