Ruang A23 Kini Buka Layanan Desain Interior Rumah Impian

jpnn.com, JAKARTA - Ruang A23 Interior Design & Contractor milik influencer muda Arrofi Ramadhan kini menghadirkan layanan interior.
Arrofi mengatakan Ruang A23 adalah perusahaa yang menyediakan jasa konsultasi dan pembangunan interior yang berada di bawah naungan PT. Ruang Alpha Nusantara.
Ada pun ruang lingkup pekerjaan Ruang A23, mencakup bangunan residensial, komersial, penginapan, pemerintah atau layanan publik dan masih banyak lagi.
"Ruang A23 sejauh ini telah banyak membantu para pemilik rumah, kantor, studio, bahkan gedung para tokoh publik ternama di Indonesia. Seperti, Musisi Andmesh, Rangga Azof Aktor, Ibnu & Lita dan yang lain," jelas Arrofi seperti dikutip di Jakarta, Sabtu (16/3).
Menurutnya, Ruang A23 dapat menjangkau seluruh wilayah Indonesia, serta pengerjaan interior yang dapat diakses di wilayah Jabodetabek maupun di luar Jabodetabek.
Arrofi menyebut konsep interior yang ditawarkan meliputi Scandinavian, Industrial, American Classic, Tropis dan konsep interior lainnya yang dapat dipilih sesuai selera.
"Permintaan layanan interior yang meningkat, mendorong Ruang A23 untuk melengkapi ekosistem layanan yang ada dengan layanan desain dan pengerjaan interior", tutur lulusan Universitas Brawijaya itu.
Arrofi pun menargetkan Ruang A23 bisa mempermudah konsumen dalam memilih interior yang diinginkan, baik berupa desain jadi dan sesuai kebutuhan serta impiannya.
Ruang A23 Interior Design & Contractor milik influencer muda Arrofi Ramadhan kini menghadirkan layanan interior.
- Perkuat Komitmen ESG, Telkom Akses Berkontribusi di Bakti Sosial BUMI 2.0
- Perusahaan Digital Buka-bukaan soal Cara Beradaptasi di Berbagai Situasi
- Usut Kasus Digitalisasi, KPK Periksa Bos PT ECS Indo Jaya dan Jaring Mal Indonesia
- Ajukan KPR BRI dari Rumah Kini Sudah Bisa, Begini Caranya
- Kantongi Izin Fasilitas Kawasan Berikat, Perusahaan Ini Siap Menyerap Ribuan Pekerja
- Pertamina Dinobatkan sebagai Perusahaan Terbaik di Indonesia Versi Majalah TIME