Ruang Redaksi Jawa Pos Dipilih sebagai The Coolest Newsroom
Rabu, 05 September 2012 – 06:56 WIB

Ruang Redaksi Jawa Pos Dipilih sebagai The Coolest Newsroom
KIEV - Jawa Pos lagi-lagi mendapat perhatian khusus di ajang tingkat internasional. Pada hari kedua World Newspaper Congress Ke-64 yang dihelat WAN-IFRA di Ukrainian House, Kiev, kemarin (4/9), ruang redaksi Jawa Pos dipilih sebagai The Coolest Newsroom. "Semua orang mengkhawatirkan masa depan surat kabar. Tapi, bagi saya, yang lebih menakutkan adalah sebuah newsroom yang berantakan. Para jurnalis tertidur di sembarang tempat. Kertas-kertas menumpuk tak beraturan di meja. Itu mengerikan," ujar Senor, mantan presenter Wall Street Journal TV dan CNBC Europe.
Ruang redaksi tersebut, yang terletak di lantai 4 gedung Graha Pena Jawa Pos Surabaya, merupakan salah satu di antara lima newsroom yang dibahas khusus. Tepatnya dalam sesi World Editors Forum yang dipimpin Juan Senor, pakar koran kelas dunia dari Innovation Media Consulting Group Inggris.
Sesi itu merupakan bagian dari rangkaian kongres yang terus memikirkan bagaimana koran bisa terus mengembangkan diri di masa mendatang. Juga, bagi Juan Senor, lulusan Oxford University, bentuk dan suasana ruang redaksi punya peran tak kalah penting.
Baca Juga:
KIEV - Jawa Pos lagi-lagi mendapat perhatian khusus di ajang tingkat internasional. Pada hari kedua World Newspaper Congress Ke-64 yang dihelat WAN-IFRA
BERITA TERKAIT
- QRIS Simbol Kedaulatan Digital Indonesia, Hanif Dhakiri: Bukan Semata Alat Pembayaran
- Paus Fransiskus Meninggal, Ketum GP Ansor: Pesan Beliau Sangat Membekas Saat Kami Bertemu di Vatikan
- Kemendagri dan Pemerintah Denmark Siap Kerja Sama untuk Memperkuat Pemadam Kebakaran
- Konsumsi Sayuran Meningkat Berkat Peran Perempuan Pegiat Urban Farming
- Bea Cukai Sidoarjo Gelar Operasi Bersama Satpol PP, Sita 19 Ribu Batang Rokok Ilegal
- Penyidik Bareskrim Kaji Substansi Laporan Ridwan Kamil terhadap Lisa Mariana