Ruang Ujian SNMPTN Over Kapasitas
Pendaftaran Online Diperpanjang Hingga Hari Ini
Sabtu, 02 Juni 2012 – 16:11 WIB
BANDUNG- Masih adanya peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri(SNMPTN) lokal Bandung yang belum melakukan pendaftaran secara online membuat Panitia pendaftaran online memperpanjang masa perdaftaran hingga hari ini (2/6).
“Ini setelah ada pengumuman dari Panitia Pusat SNMPTN 2012 terkait masa perpanjangan pendaftaran SNMPTN 2012 Jalur Ujian Tertulis/Keterampilan melalui online hingga Sabtu(2/6) ini. Namun untuk pembayaran biaya ujian di Bank Mandiri tetap dilakukan sesuai jadwal yakni 31 Mei lalu,” ujar Humas Panitia SNMPTN Lokal Bandung, Weny Widyowati.
Baca Juga:
Dikatakannya, bagi calon peserta yang sudah melakukan pembayaran biaya ujian sampai dengan batas pembayaran seperti di atas, tetapi belum melakukan pendaftaran on-line (atau belum menuntaskan proses pendaftaran on-line), diberi kesempatan untuk menuntaskannya sampai dengan tanggal 2 Juni 2012, pukul 22:00.
“Terkait dengan masa perpanjangan ini, kami himbau calon peserta dapat memanfatkan waktu ini sebaik-baiknya tanpa menunda lagi pendaftaran on-line, terutama apabila telah memiliki semua persyaratan pendaftaran dan sudah yakin dengan pilihan Program Studi (Prodi),” tuturnya.
BANDUNG- Masih adanya peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri(SNMPTN) lokal Bandung yang belum melakukan pendaftaran secara
BERITA TERKAIT
- Banyak R3 Tidak Lulus Seleksi PPPK Guru Tahap 1, Bagaimana Honorer Database Bisa Tuntas
- Character Building FK UNDIP Bangkitkan Semangat dan Karakter Generasi Emas
- Kemendikdasmen Percepat Penyaluran BOSP 2025 di 423.080 Sekolah, Sebegini Anggarannya
- Talent DNA Jadi Solusi Identifikasi Bakat Digital Anak
- Mendiktisaintek Sampaikan Program Prioritas 2025, Ada Pembangunan Sekolah Unggul
- Dirjen GTK Berharap Tidak Ada Kesalahpahaman soal Orprof Guru