Ruben Onsu dan Sarwendah Bangun Rumah Mewah Baru, Berapa Total Biayanya?

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan selebritas Ruben Onsu dan Sarwendah tengah membangun rumah mewah baru.
Kediaman baru tersebut berlokasi di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Rumah ini digadang akan terdiri dari tiga lantai dengan kelengkapan fasilitas mewah, seperti lift.
Sarwendah mengaku tak menyangka akan ada banyak hal yang perlu diurus untuk membangun rumah.
Bukan hanya fondasi rumah, tetapi juga perintilan dekorasi atau aksesori yang akan digunakan pada setiap detail rumah.
"Kayak misalnya, aku lagi cari pintu, aku kira ini sudah ya, semuanya finishing. Pas finishing itu ternyata harus pintu yang ini, aku cari lagi nih, pintu. Terus, oh ternyata pintu, ada lagi engselnya, engselnya beda lagi, datangnya juga beda, oh my god aku bilang ini kenapa perintilannya itu ternyata banyak," kata Sarwendah menceritakan pengalamannya di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, baru-baru.
Meskipun terlihat remeh, nyatanya budget yang diperlukan untuk membeli perintilan rumah tersebut cukup besar.
"Walaupun kayaknya, lihatnya, oh ini, tetapi ternyata lumayan juga, ya," imbuhnya.
Pasangan Ruben Onsu dan Sarwendah sedang membangun rumah mewah baru di kawasan Pondok Indah.
- Sarwendah Ungkap Alasan Bintangi Film Pencari Mayat
- Ruben Onsu Dekat dengan Desy Ratnasari, Ivan Gunawan: Alhamdulillah Senang
- Komentar Ivan Gunawan Soal Hubungan Ruben Onsu dan Desy Ratnasari
- Didoakan Berjodoh dengan Ruben Onsu, Desy Ratnasari Merespons Begini
- 3 Berita Artis Terheboh: Ruben dan Desy Makin Dekat, Nikita Mirzani Beri Penjelasan
- Makin Dekat, Ruben Onsu dan Desy Ratnasari Bagikan Momen Joget Bareng