Ruben Onsu Deg-degan Bertemu Maling yang Beraksi di Toko Miliknya
Senin, 17 Oktober 2022 – 16:01 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Presenter Ruben Onsu memberi tanggapan setelah pelaku pencurian di toko miliknya ditangkap.
Dia mengaku sempat bertemu dengan maling tersebut di kantor polisi.
Setelah berjumpa, suami Sarwendah itu ternyata tidak mengenal pelaku.
"Saya hanya memastikan apakah saya kenal atau enggak," kata Ruben Onsu di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (17/10).
Ayah sambung Betrand Peto itu sempat deg-degan ketika hendak bertemu maling toko miliknya.
Sebab, Ruben Onsu penasaran apakah dirinya menal dengan pelaku atau tidak.
"Kenal enggak ya, karena kayaknya treknya tahu banget," bebernya.
Adapun pelaku pencurian di toko Ruben Onsu ditangkap polisi di kawasan Pisangan, Ciputat Timur, Kamis (13/10).
Ruben Onsu bertemu dengan maling yang melakukan pencurian di toko miliknya beberapa hari lalu.
BERITA TERKAIT
- Canggung Bertemu Ruben Onsu, Sarwendah: Takut Salah Panggil
- 3 Berita Artis Terheboh: Perubahan Sarwendah, Canggung Bertemu Ruben Onsu
- Sarwendah Sempat Canggung Buat Konten Bareng Ruben Onsu, Ini Alasannya
- Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Ungkap Perubahan yang Dirasakan
- Jawaban Sarwendah Setelah Dijodoh-jodohkan dengan Boy William
- Ruben Onsu dan Sarwendah Tetap Kompak Meski Telah Bercerai