Rudi Kaget Melihat Sesuatu Mengapung di Kanal
jpnn.com, INDRAGIRI HILIR - Karyawan PT Tabung Haji Indo Plantation (THIP) ditemukan tewas mengapung di Kanal Cabang Bantuan (KCB) 48/49-12 Kebun Nagasari, PT THIP Desa Tanjung Simpang, Kecamatan Pelangiran, Indragiri Hilir (Inhil), Minggu (26/4) sekira pukul 16.00 WIB.
Korban AN merupakan warga Bukit Endah RT/RW 01/01 Seputih Rahman Lanteng Kabupaten Gunung Suhih, Provinsi Lampung.
"Korban berinisial AN (26) merupakan karyawan PT THIP," sebut Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman Siahaan melalui Kasubag Humas AKP Warno, Senin (27/4).
Jasad AN pertama kali ditemukan Rudi, mandor loading afdeling tiga Kebun Nagasari PT THIP saat sedang mengontrol dan mengangkut buah sawit.
Saat itu, lanjut Warno, saksi melihat AN, dan kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Askep Kebun Nagasari PT THIP, yang selanjutnya melaporkan kepada Humas PT THIP. Oleh humas PT THIP kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Pelangiran.
"Setelah memperoleh laporan tersebut, Polsek Pelangiran mendatangi TKP bersama dengan tim medis dari UPT Puskesmas Pelangiran untuk melakukan olah TKP dan melakukan evakuasi terhadap mayat korban," jelas Warno.
Dari hasil olah TKP dan penyelidikan, diketahui AN sudah tiga hari tidak pulang ke rumahnya di Perumahan Karyawan KPP PT THIP.
"Mayat tersebut dibawa ke Klinik Central KPP Pulai untuk dilakukan visum oleh tenaga medis dari UPT Puskesmas Pelangiran. Untuk penyebab kematian korban masih dalam penyelidikan Unit Reskrim Polsek Pelangiran," imbuhnya.
Tiga hari tidak pulang ke rumah, karyawan PT THIP ditemukan tak bernyawa di Kanal Cabang Bantuan.
- Polda Riau Tangkap Kurir Narkoba Asal Tembilahan, 2 Kg Sabu-Sabu Gagal Beredar di Lampung
- Pelaku yang Menghabisi Nyawa Balita 2 Tahun di Indragiri Hilir Ditangkap, Ini Kronologinya
- Tampang Pria yang Aniaya dan Nyaris Cabuli Santriwati di Inhil
- Speed Boat Dihantam Gelombang Tinggi, Penumpang Terlempar ke Laut Lalu Hilang
- Tim Pamatwil Polda Riau Tinjau Objek Vital Pemilu 2024 di Indragiri Hilir
- Bertemu Masyarakat, Kapolsek Kempas Sampaikan Pesan Penting Ini