Ruhut Beber Daftar Capres di Kantong SBY
Senin, 28 Mei 2012 – 20:46 WIB
“Sepuluh orang ini masih kita kembangkan. Jadi untuk ini belum ada yang definitif,’’ kata Silalahi dalam konferensi pers di Kantor DPP Partai Demokrat, Minggu (27/5).
Sementara Marzuki Alie yang namanya disebut-disebut masuk dalam 10 bakal capres PD itu malah mengaku tak tahu. “Soal itu tanya sama Pak SBY, saya tidak tahu. Saya ini melaksanakan amanah saya sebagai Ketua DPR sampai 2014. Saya tidak pernah bermimpi dan bercita-cita (jadi Presiden),” kata Marzuki kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (28/5).
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat itu mengaku ingat pesan SBY yang selalu meminta agar tidak ikut-ikutan bicara soal capres kendati partai-partai lain sudah gembar-gembor soal nama calon RI 1. Marzuki menuturkan, seseorang yang terpilih menjadi presiden merupakan pilihan Tuhan.
Menurut dia, meskipun banyak nama yang dimunculkan sebagai capres, pada akhirnya hanya satu nama yang akan dipilih oleh Tuhan untuk Demokrat. ‘’Kata beliau (SBY), nanti akan ada saatnya Demokrat akan dipilihkan oleh Tuhan siapa yang pantas untuk memimpin negara ini,” ujarnya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Ketua Departemen Komunikasi dan Informasi Partai Demokrat (PD), Ruhut Sitompoel, blak-blakan soal sepuluh nama bakal calon presien (capres)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- DPR Ingatkan Kesbangpol Batam Seusai Buat Surat Edaran Pengumpulan Data C1
- Distribusi Logistik Pilkada 2024 Tuntas Jelang Pemungutan Suara
- 8.965 Personel Gabungan Satpol PP Siap Amankan 4.848 TPS di Tangerang
- Sinyal Prabowo Dukung RIDO di Jakarta Sudah Kuat, Surat Jadi Buktinya
- Logistik Pilkada Bangka Barat Didistribusikan ke 341 TPS, Tak ada Wilayah Terpencil
- 2 Timses Paslon Terkena OTT, Sebegini Uang yang Disita