Ruhut :Mohon Hakim di Muka Bumi ini Beri Keadilan Seadil-adilnya!

jpnn.com - JAKARTA--Juru bicara Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Ruhut Sitompul sudah hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Dia hadir untuk memberi dukungan moril kepada Ahok yang menjalani sidang perdana kasus penistaan agama.
"Kita mengalir saja sesuai dengan apa yang diatur pengadilan, kita tunjukan bahwa kita taat hukum," kata dia di depan Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Jalan Gajah Mada, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (13/12).
Ruhut tidak datang dengan membawa massa dalam jumlah besar.
Dia tidak merasa perlu massa pendukung yang bisa melindungi Ahok hari ini.
"Kami tidak bawa pendukung, ngapain kita punya Polri dan TNI kuat, negara hukum. Saya mohon pengadilan adil, enggak usah takut, kita jelas siapkan eksepsi," sambungnya.
Dia berharap agar majelis hakim bisa adil seadil-adilnya dalam memimpin sidang Ahok.
"Kita mohon hakim yang mewakili di muka bumi ini beri keadilan seadil-adilnya," sambung dia.
JAKARTA--Juru bicara Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, Ruhut Sitompul sudah hadir di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Dia hadir untuk memberi dukungan
- Terpeleset, 3 Mekanik Tewas Terjatuh ke Sumur Limbah di Sumedang
- Digelar Serentak, Khataman Al-Qur’an NU Global Akan Menggema di Seluruh Dunia, Targetkan Rekor MURI
- Danone Indonesia Berkomitmen Sajikan Produk Halal & Tayib untuk Indonesia Lebih Sehat
- Gelar Bazar Murah di Subang, Waka MPR: Ringankan Beban Masyarakat
- Kritisi Lamanya Waktu Pelarangan Truk Sumbu 3 Saat Lebaran, ALFI: Sebuah Kemunduran
- Akun IG Dibajak & Digunakan untuk Menipu Pelanggan Bukber, Roemah Bamboe Lapor Polisi