Ruhut pun Tak Menolak Gantikan Andi
Sabtu, 08 Desember 2012 – 10:15 WIB

Ruhut pun Tak Menolak Gantikan Andi
JAKARTA - Siapa yang bakal mengisi kekosongan kursi Menpora pascamundurnya Andi Mallarangeng masih jadi tanda tanya. Namun hari ini politisi Partai Demokrat, Ruhut Sitompul sudah menyatakan siap jika memang dirinya ditugasi oleh pentolan partai berlambang mercy itu. Kendati demikian, lanjutnya, secara pribadi selaku politisi, Ruhut mengaku dirinya bisa saja menggantikan posisi Andi sebagai Menpora, termasuk Agung Laksono. Namun jika dia ditugaskan jadi Menpora, Ruhut khawatir tidak ada yang bisa menggantikan dirinya di DPR.
Ruhut mengatakan, sampai saat ini belum ada yang mengetahui siapa yang bakal ditunjuk oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selaku penentu, siapa yang akan menggantikan posisi Andi.
"Untuk itu mungkin yang tahu hanya Pak SBY, dari kami tidak ada tahu. Karena semua harus tau partai demokrat ini solid, karena penggagas partai ini beliau," kata Ruhut di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (8/12).
Baca Juga:
JAKARTA - Siapa yang bakal mengisi kekosongan kursi Menpora pascamundurnya Andi Mallarangeng masih jadi tanda tanya. Namun hari ini politisi Partai
BERITA TERKAIT
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025
- ISNU Gelar Fun Walk dan Menanam Satu Juta Pohon untuk Masa Depan Bumi