Ruhut Sebut JK Bakal Bikin Stres Jokowi
jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul mencibir wacana untuk menduetkan calon presiden (capres) dari PDIP, Joko Widodo alias Jokowi dengan Jusuf Kalla. Menurut Ruhut, Jokowi bakal kewalahan jika menjadikan pria yang dikenal dengan sapaan JK itu sebagai wakil presiden.
Ruhut lantas mencontohkan pengalaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang dibuat stres karena menggandeng JK pada saat memimpin Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) I periode 2004-2009. "Pak SBY aja capek bukan main apalagi Jokowi nanti, Jokowi bisa stres sama JK," kata Ruhut sambil tertawa saat dihubungi wartawan di Jakarta, Senin (14/4).
Menurutnya, pengalaman pahit dengan JK tersebut membuat SBY mengganti wakilnya pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2009. SBY lantas meninggalkan JK dan menggandeng mantan Gubernur Bank Indonesia (BI) Boediono sebagai wakil presiden. "Capek pokoknya," imbuh Ruhut.
Seperti diberitakan, Jokowi sudah mengantongi beberapa nama kandidat untuk dipilih sebagai cawapres. Salah satu nama kandidat yang santer dikabarkan yakni JK. (dil/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul mencibir wacana untuk menduetkan calon presiden (capres) dari PDIP, Joko Widodo alias Jokowi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Indonesia Punya 106 Ribu Apoteker, 60 Persennya Terkonsentrasi di Jawa
- Banjir Rob Berpotensi Terjadi di Wilayah Ini, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
- Ruang Amal Indonesia dan ZIS Indosat Segera Buka Program Amal Vokasi di KITB
- Said PDIP: Ibu Megawati Memang Tulus Bilang Terima Kasih kepada Prabowo, MPR, dan Rakyat
- Kuasa Hukum Tepis Isu Miring Terkait Eks Dubes RI untuk Nigeria Usra Hendra Harahap
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran