Ruhut Sitompul Menantang Fadli Zon Meniru Langkahnya, Alamak!
jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul memuji langkah Prabowo Subianto menegur Fadli Zon.
Fadli Zon ditegur Ketua Umum Partai Gerindra itu akibat menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) kapan ke Sintang, Kalimantan Barat, untuk meninjau banjir.
Ruhut menyarankan Fadli Zon keluar dari Gerindra jika merasa sudah tidak sejalan dengan partai tersebut.
"Fadli Zon kalau sudah enggak sejalan dengan Gerindra atau ketua umumnya Mas Prabowo sama saja dengan saya, keluar saja dari Demokrat," kata Ruhut kepada JPNN.com, Senin (15/11).
"Saya jelas terang benderang keluar dari Demokrat, kok dia enggak berani keluar dari Gerindra?," sambung Ruhut.
Pria kelahiran 24 Maret 1954 itu meminta kepada Fadli Zon agar tidak merugikan Partai Gerindra yang kemungkinan bakal mengusung Prabowo sebagai capres di Pilpres 2024.
"Jadi, sudahlah yang namanya Fadli Zon jangan bebani Gerindra yang membesarkan kau, begitu juga Pak Prabowo yang sudah menegur kau. Kembalilah ke jalan yang benar, patuhlah, kalau enggak, gentleman, keluar," ujar Ruhut Sitompul. (cr1/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul menyampaikan pernyataan menohok yang ditujukan kepada Fadli Zon, simak selengkapnya.
Redaktur : Soetomo
Reporter : Dean Pahrevi
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Begini Sikap Wakil DPR RI Ini soal Rencana PPN 12 Persen
- Anak Buah Prabowo Ini Sebut Ibu Kota Negara Masih DKI Jakarta
- Kemendagri Bikin Acara Identitas Kependudukan Digital Sejalan dengan Asta Cita Prabowo
- Jokowi Minta Masyarakat Pilih Ridwan Kamil, Supaya Menang 1 Putaran Seperti Prabowo
- Presiden Prabowo Sebut Indonesia Sedang Menyusul Brasil