Ruhut Tak Berani Bicara Koalisi Demokrat

jpnn.com - JAKARTA - Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul yang biasanya dikenal blak-blakan, kali ini tak berani bicara soal peta koalisi partainya.Ditemui wartawan di Gedung DPR RI, Ruhut mengaku semua kader PD sudah menyerahkan sepenuhnya penentuan koalisi kepada Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selaku Ketum sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat.
"Kami semua kader demokrat menyerahkan penuh ke SBY. Hanya SBY yang tahu, kita sabar menunggu, apabila sudah diputus koalisi kami siap sukseskan amanat SBY," kata Ruhut, Rabu (16/4).
Dalam Pileg 9 April lalu perolehan suara Partai Demokrat mengalami kemerosotan. Namun, untuk partai papan tengah, Ruhut mengklaim partainya adalah yang terbaik karena meraih suara terbanyak.
Saat ini, kata Ruhut, sejumlah partai politik sudah mulai merapat ke SBY untuk bicara masalah koalisi, baik dari utusan Gerindra, Jokowi (PDIP), hingga utusan Aburizal Bakrie (Golkar)
"Itu kan kawan-kawan koalisi mau merapat ke SBY, baik itu Gerindra dan utusan Jokowi. Tapi serahkan ke SBY, begitu juga utusan Ical (sapaan Aburizal Bakrie)," tandasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Juru Bicara Partai Demokrat Ruhut Sitompul yang biasanya dikenal blak-blakan, kali ini tak berani bicara soal peta koalisi partainya.Ditemui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025