Ruhut Yakin Anas Ditahan Jumat Pekan Ini
jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Ruhut Sitompul yakin Jumat pekan ini menjadi "Jumat Keramat" (waktu penahanan) bagi Anas Urbaningrum sebagai tersangka gratifikasi di kasus Hambalang.
Ruhut menilai berkas pemeriksaan milik mantan Ketua Umum PD itu sudah hampir selesai. Hal ini mengacu pada pemeriksaan saksi-saksi yang sudah dilakukan KPK.
"Kalau dia (Anas) dipanggil hari Jumat bisa jadi Jumat keramat," kata Ruhut saat dihubungi, Rabu (13/11).
Dijelaskan Ruhut, berkas milik Anas sudah mau selesai lantaran penyidik KPK sudah memeriksa banyak saksi terkait Kongres PD Bandung. Bahkan, hari ini KPK memanggil Sutan Bathoegana sebagai saksi.
"Semua yang bagi-bagi duit dan yang nerima dipanggil. Ramadhan sudah, Umar Arsal, semua yang ada kaitannya sudah dipanggil semua. Berarti sUdah mau selesai berkasnya," jelas Ruhut.
Ruhut sendiri mengaku akan dipanggil penyidik KPK sebagai saksi pada Jumat pekan ini. Namun dia meminta penyidik mempercepat pemanggilannya. "Aku mestinya Jumat, tapi minta dipercepat, besok," pungkasnya. (fat/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat, Ruhut Sitompul yakin Jumat pekan ini menjadi "Jumat Keramat" (waktu penahanan) bagi Anas Urbaningrum
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mintarsih Ungkap Banyak Perusahaan Didirikan Purnomo Prawiro Sudah Bangkrut
- Program MBG di Kota Bandung Baru 8 Persen
- TNI AL dan Masyarakat Bergotong Royong Bangun Tanggul Penahan Abrasi Pantai di Nunukan
- Hadiri Pemeriksaan, Hasto Ingatkan Soal Hak Praperadilan
- Lima Siswa di SMP 17 Bandung Ganti Nasi jadi Kentang di MBG
- PIS Gelar Program Edukasi Lingkungan Ocean LiteraSEA di Tanjung Sekong