Rumah Berjamur Jadi Isu Para Penyewa di Australia

Rumah Berjamur Jadi Isu Para Penyewa di Australia
Rumah Berjamur Jadi Isu Para Penyewa di Australia

Pemilik rumah tak bisa dipaksa

Leo Patterson Ross dari Asosiasi Penyewa Rumah mengatakan para penyewa seringkali dituding bertanggung jawab atas munculnya jamur di rumah yang mereka sewa.

Reaksi pertama pemilik atau agen rumah jika Anda melaporkan adanya jamur, katanya, yaitu menyalahkan penyewa yang tidak cukup membuka ventilasi dan tidak membersihkan rumah.

Aturan terkait hal ini berbeda-beda di setiap negara bagian.

Namun umumnya penyewa diwajibkan menjaga kebersihan dan menghindari kerusakan rumah yang disewanya.

Sementara pemilik rumah harus memastikan rumah tersebut dalam kondisi layak pada awal masa sewa.

Jika ada masalah atau perselisihan, masalahnya bisa dibawa ke pengadilan.

Pengadilan, kata Leo, dapat memerintahkan perbaikan yang harus dilakukan, tetapi tak bisa memaksa pemilik rumah atau agen memperbaiki suatu kerusakan.

"Jadi jika pemilik rumah atau agen mengabaikan perintah pengadilan, yang memang sering terjadi, kita bisa meminta kompensasi," ujarnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News