Rumah Pak Moeldoko Dipenuhi Karangan Bunga, Baca Nih Isi Pesannya

Rumah Pak Moeldoko Dipenuhi Karangan Bunga, Baca Nih Isi Pesannya
Karangan bunga di kediaman Panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko di Jalan Terusan Lembang, Menteng Jakarta Pusat, Kamis (11/2) kemarin. Aristo/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Karangan bunga dari koperasi kelompok pemuda tani, sukarelawan, pengusaha, dan masyarakat umum, memenuhi pekarangan kediaman mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko di Jalan Terusan Lembang, Menteng Jakarta Pusat, Kamis (11/2) kemarin.

Secara umum, pesan dalam karangan bunga berisi dukungan moril dan penyemangat kepada Moeldoko yang belakangan dikaitkan dengan upaya kudeta di Partai Demokrat.

"Maju terus Pak Moeldoko, salah satu putra terbaik bangsa," bunyi salah satu pesan dalam karangan bunga yang dikirimkan ke rumah Moeldoko.

"Maju terus, pantang mundur," tulis pernyataan lain dalam bunga.

Bahkan, pesan dukungan itu diklaim datang dari warga Indonesia yang tinggal di luar negeri seperti Australia dan Amerika.

Dukungan juga muncul dari kalangan sukarelawan Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

Sebelumnya, Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengungkapkan, terdapat gerakan politik yang mengarah pada upaya pengambilalihan kepemimpinan Demokrat secara sistematis. 

Berdasarkan informasi yang diperolehnya, kata AHY, gerakan mengambil alih itu melibatkan pejabat tinggi di lingkaran Jokowi.

Satu per satu karangan bunga memenuhi kediaman mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Moeldoko di Jalan Terusan Lembang, Menteng Jakarta Pusat, Kamis (11/2) kemarin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News