Rumah Pribadi Bupati Muara Enim di Palembang Digeledah KPK
jpnn.com, MUARA ENIM - Sejumlah tim KPK dikawal ketat personel Sat Brimob Polda Sumsel saat melakukan penggeledahan di rumah pribadi Bupati Muara Enim Ahmad Yani, usai salat magrib, Rabu (4/9).
Belum diketahui secara pasti apa saja yang dibawa tim KPK dari rumah yang berada di Jl Inspektur Marzuki, Lr Aman, No 2543/40, RT 07/09, Kelurahan Siring Agung, Pakjo Ujung, Kecamatan IB I, Palembang.
BACA JUGA: Dijanjikan Pekerjaan sebagai Kasir, Perempuan Asal Waytuba Malah Dipaksa Begituan
Namun, saat penggeledahan, ada beberapa mobil hitam yang keluar masuk dari arah pintu gerbang bagian depan rumah.
Menurut Aidon, 33, tetangga Ahmad Yani, tim KPK lengkap mengenakan baju rompi khas KPK masuk ke rumah. Tampak juga sejumlah personel berjaga-jaga di luar dan halaman rumah.
“Tadi waktu salat magrib ada tetangga lain yang cerita kalau rumah Bupati didatangi tim KPK. Banyak polisi yang membawa senjata laras panjang,” ujar Aidon.
Dia menambahkan, memang banyak warga yang sudah mengetahui tim KPK yang datang melakukan penggeledahan.
BACA JUGA: Begal Sadis Tewas Diamuk Warga, Satu Lagi Terkapar Ditembak Polisi
“Memang setelah tahu Bupati dibawa tim KPK ke Jakarta sudah banyak warga yang bertanya-tanya,” katanya.
Sejumlah tim KPK dikawal ketat personel Sat Brimob Polda Sumsel saat melakukan penggeledahan di rumah pribadi Bupati Muara Enim Ahmad Yani, usai salat magrib, Rabu (4/9).
- Bos Batu Bara Muara Enim Ditangkap Terkait Kerugian Negara Rp 556 Miliar
- Kades Tanjung Medang Korupsi Dana Desa, Kerugian Negara Capai Ratusan Juta
- Pria Lansia Tewas di Dalam Rumah, Tangan Terikat, Mulut Tersumpal Kain, Mobil Hilang
- Nasib Sahbirin Noor Setelah Jadi Tersangka di KPK
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Gelombang 2, Banyak Honorer Ogah Mendaftar
- Lebih 3 Jam Geledah Ruang Kerja Gubernur Kalsel, KPK Bawa Satu Koper