Rumah Roboh, Sekeluarga Terselamatkan Lemari
jpnn.com, BOJONEGORO - Hujan deras yang disertai dengan angin kencang menerjang dua kecamatan di Kabupaten Bojonegoro, Jatim.
Akibatnya, ratusan rumah rusak dan lima di antaranya rata dengan tanah.
Rumah milik Suparman (57), warga Desa Leran Kecamatan Kalitidu Bojonegoro, yang ambruk hingga rata dengan tanah.
Kejadian tersebut Senin pukul 18.00 Wib. Saat kejadian Suparman bersama istri Saidah (40), mertuanya Waisih (60), serta Mirna, (6) cucunya, berada di dalam rumah.
Akibatnya, dia dan keluarganya tertimbun material bangunan rumah.
Beruntung saat itu Suparman dan keluarga berada di sebelah lemari yang mampu menopang kusen serta reruntuhan rumah, sehingga selamat dari kejadian nahas itu.
"Kami hanya mengalami luka - luka ringan di bagian kepala dan kaki," ujar Suparman.
Suparman berteriak meminta tolong kepada warga. Selain menjadi korban, perabotan rumahnya serta barang elektronik, rusak parah akibat tertimbun reruntuhan.
Puting beliung menghancurkan dan merobohkan ratusan rumah
- Belasan Rumah di Bondowoso Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
- 28 Rumah Warga di Lampung Selatan Terdampak Angin Puting Beliung
- 7 Rumah di Kawasan Permukiman Badui Diterjang Angin Puting Beliung
- 2 Orang Tewas Akibat Bencana Puting Beliung di Kabupaten Bogor
- 4 Rumah di Aceh Timur Rusak Diterjang Puting Beliung
- Tiga Desa di Jepara Diterjang Puting Beliung, 121 Rumah Warga Rusak