Rumah Sakit Santo Borromeus Hadir di Summarecon Bandung

jpnn.com, BANDUNG - PT Mahkota Permata Perdana salah satu unit usaha dari PT Summarecon Agung Tbk, terus membangun dan kembali melengkapi kawasan yang dikembangkannya dengan berbagai fasilitas publik.
Kali ini, bekerja sama dengan Rumah Sakit Santo Borromeus, menghadirkan fasilitas kesehatan berkualitas di kawasan kota terpadu Summarecon Bandung.
Kerja sama antara Rumah Sakit Santo Borromeus dan Summarecon Bandung ini terselenggara dari jasa perusahaan jual beli properti Sinar Anugrah Propertindo (SAP).
Penandatanganan MoU dilakukan di Balerea, Plaza Summarecon Bandung, pada Rabu, (7/10) yang diwakili Hindarko Hasan selaku Executive Director Summarecon Bandung dan dr. Cynthia Limandibrata selaku Ketua Perkumpulan Perhimpunan Santo Borromeus.
Kehadiran Rumah Sakit Santo Borromeus merupakan upaya yang dilakukan Summarecon Bandung untuk melakukan pengembangan kawasan berskala kota.
Fasilitas kesehatan ini semakin melengkapi fasilitas lainnya seperti Sekolah Islam Al Azhar, Sekolah Santo Aloysius, ITB Innovation Park, Summarecon Mall Bandung, Gerai Pelayanan Publik Kota Bandung, kawasan taman dan danau, gedung perkantoran, area komersial, dan tentunya hunian.
“Kami bersyukur telah dilaksanakan penandatanganan kesepahaman antara Summarecon Bandung dengan Rumah Sakit Santo Borromeus. Kerja sama ini tentu akan menguntungkan kedua belah pihak," ujar Hindarko.
"Rumah Sakit Santo Borromeus akan berkembang dan melayani bukan hanya warga Summarecon Bandung tapi juga masyarakat Bandung Timur secara lebih luas lagi. Sedangkan untuk Summarecon Bandung, kawasan akan semakin lengkap dan makin bernilai dengan kehadiran Rumah Sakit Santo Borromeus,” imbuh Hindarko.
Bekerja sama dengan Rumah Sakit Santo Borromeus, PT Mahkota Permata Perdana menghadirkan fasilitas kesehatan berkualitas di kawasan kota terpadu Summarecon Bandung.
- Eks Direktur RSD Madani Pekanbaru Tersangka Kasus Penipuan Proyek Rp2,1 Miliar
- Wamen Veronica Tan Minta Dokter Cabul Priguna Dihukum Maksimal
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat
- Peserta PPDS Diduga Perkosa Pasien, Anggota DPR Minta STR dan SIP Pelaku Dicabut
- Polisi Sita Sejumlah Obat Bius dari TKP Pemerkosaan Dokter Residen RSHS Bandung
- Polisi Olah TKP Pemerkosaan Dokter Priguna di RSHS Bandung