Rumah Zakat Kirim Superqurban dan Bangun Masjid di Lombok
Selain itu, Rumah Zakat juga mengirim satu ambulans dan dua mobil operasional untuk membantu proses evakuasi korban.
“Penyaluran produk Superqurban telah dimulai sebelum Iduladha. Kami berharap bantua ini dapat menguatkan edukasi kepada masyarakat akan kebermanfaatan lebih dalam berkurban tidak habis dalam waktu tiga hari, tetapi bisa bermanfaat dalam waktu dan jangkauan wilayah lebih luas,” lanjut Nur.
Rumah Zakat juga membangun masjid darurat di Dusun Kandang Kao, Desa Tanjung, Kecamatan Tanjung, Lombok Utara.
“Meskipun seadanya, setidaknya ada tempat yang bisa dijadikan untuk salat berjemaah,” ujar salah satu relawan Rumah Zakat Hamzah.
Relawan lainnya, Nurmansyah mengatakan bahwa pengungsi membutuhkan makanan cepat saji.
“Karena kornet Superqurban ini siap makan, jadi cocok untuk kondisi darurat seperti sekarang,” ujar Nurmansyan. (bayjpk/jpnn)
Rumah Zakat terus mengirimkan bantuan untuk meringankan beban warga Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang menjadi korban gempa.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Jamkrindo Berkolaborasi dalam Program Kebun Gizi
- BAZNAS Bersama MUI Hingga IZI Siapkan Bantuan Masyarakat Palestina
- Faspay dan Rumah Zakat Berkolaborasi, Hadirkan Solusi Berdonasi Online
- NET dan Rumah Zakat Turun Tangan Bantu Korban Gempa Cianjur
- BPKH Berikan Bantuan Senilai Rp 2,2 Miliar untuk Korban Gempa Cianjur
- Citra Kirana Jadi Duta Kurban Rumah Zakat, Ini Pesannya di Tengah Wabah PMK